Jumat, 03 Mei 2013

Bahasa Indonesia2 _ tulisan

Tips Agar Mudah Tidur di Malam Hari


Jika anda termasuk orang-orang yang memiliki gangguan sulit tidur di malam hari namun anda memilih untuk tidak meminum obat-obatan maka anda dapat mengikuti beberapa tips dibawah ini tetapi mungkin tips ini tidak akan berpengaruh secara signifikan bagi kalian yang memang memiliki masalah akut namun dianjurkan untuk periksa ke dokter selagi dini ..
Beberapa tips yang dapat anda coba  :
  • Hal pertama yang paling mudah adalah buatlah lingkungan kamar tidur anda senyaman mungkin sehingga anda bisa benar-benar merasa nyaman berada dikamar anda. Sebisa mungkin buatlah keadaan didalam kamar anda menjadi tempat  yang nyaman untuk tidur. Rasa nyaman yang nantinya tercipta dapat anda sesuaikan dengan pribadi anda masing-masing. 
  • Kedua pastikan apakah tempat tidur anda sudah dapat dikatakan nyaman atau belum, apakah terlalu keras atau terlalu lembek. Karena apabila tempat tidur anda sendiri saja tidak nyaman bagaimana anda bisa tidur ditempat tidur anda yang tidak nyaman itu.
  • Hindari tidur dengan perut yang kosong karena apabila anda merasaa lapar anda tidak akan bisa tidur dikarenakan rasa lapar yang menggangu. Jadi anda harus memastikan untuk mengisi perut anda sebelum tidur. 
  • Kurangi makanan atau minuman yang mengandung kafein, karena kafein yang terdapat pada kopi dipercaya dapat menghilangkan rasa ngantuk dan membuat anda sulit untuk tidur dengan pulas.
  • Jika anda merasa gerah atau tubuh anda lengket mungkin anda bisa mencoba untuk mandi sebelum tidur agar tubuh anda menjadi fresh atau segar kembali sehingga anda dapat tidur dengan nyenyak.
  • Cobalah untuk menghilangkan segala beban pikiran tentang pekerjaan atau apapun yang sekiranya dapat menggangu anda untuk dapat tidur dengan nyenyak. Dengan kata lain buatlah pikiran anda menjadi lebih rileks.
  • Jika anda sudah melakukan berbagai tips di atas namun anda masih belum bisa tidur pulas, jangan paksakan diri anda untuk tidur. Tapi, cobalah anda keluar dan melakukan sedikit aktifitas yang sekiranya dapat membuat anda merasa rileks dan mengantuk kembali dan akhirnya dapat tidur dengan nyenyak.

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar